Informasi

SERAH TERIMA APLIKASI SISTIM INFORMASI KEARSIPAN DINAMIS

Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) dan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) melakukan serah terima Aplikasi Sistim Informasi Kearsipan Dinamis (SIKD) di Ruang Sidang Senat UNY (14/9). Pihak ANRI diwakili oleh Kepala ANRI, Dr. Mustari Irawan, MPA dan dari pihak UNY diwakili oleh Wakil Rektor II UNY, Prof. Dr. Edi Purwanta, M.Pd. Aplikasi SIKD tersebut dalam bentuk compact disc dan buku panduan aplikasi untuk kepentingan pengelolaan arsip dinamis di lingkungan UNY.

PENGUKUHAN GURU BESAR ILMU PENDIDIKAN EKONOMI

Ketertinggalan perekonomian Indonesia dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan dan Taiwan disebabkan terbatasnya entrepreneurship. Keberadaan entrepreneur sangat diperlukan baik untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi, mengurangi kemiskinan maupun pengangguran. Pada tahun 2015 jumlah entrepreneur di Indonesia baru 1,56% dari total penduduk, sementara itu untuk mendukung pembangunan ekonomi diperlukan entrepreneur sekurang-kurangnya 2% dari total penduduk.

SYAWALAN KELUARGA BESAR UNY

Sejarah halal bihalal berasal dari Yogyakarta, tepatnya dari Masjid Kauman pada tahun 1945. Saat itu para pemuda mengadakan syukuran setelah sebulan berpuasa, dan sebagai tanda syukur diasumsikan halal yang pertama. Pada saat yang sama, Indonesia memproklamasikan kemerdekaannya juga pada bulan Ramadhan, dan sejak saat itu semua kesalahan para pejuang kemerdekaan dianggap lebur dengan membuka lembaran baru. Ini diasumsikan halal yang kedua. Dari sinilah timbul istilah halal bihalal yang berarti saling memaafkan.

PELANTIKAN PEJABAT DI LINGKUNGAN UNY

Rektor Universitas Negeri Yogyakarta Prof. Dr. Rochmat Wahab, M.Pd., MA melantik dan mengambil sumpah sejumlah pejabat di lingkungan UNY pada Jumat 1 Juli 2016 di Ruang Sidang Utama Rektorat UNY. Diantara pejabat yang dilantik adalah Dr. Mochamad Bruri Triyono, M.Pd sebagai Direktur Program Pascasarjana menggantikan pejabat lama Prof. Dr. Zuhdan Kun Prasetyo. M.Ed dan Dr. Widarto, M.Pd sebagai Dekan Fakultas Teknik UNY menggantikan pejabat lama Dr. Mochamad Bruri Triyono, M.Pd. Sedangkan Moh.

Pages